7 Cara Mengatasi Instagram Boomerang Patah Patah

Sosial media yang sedang populer di jaman sekarang dengan berbasis gambar dan video ini sedang menunjukkan taringnya yang melambung tinggi, beberapa fitur juga disajikan untuk para penggunanya termasuk boomerang.

Dengan berkembangnya instagram ini, tentunya memiliki masalah atau biasa disebut dengan bug, oleh karena itu kami juga menyediakan cara memperbaiki boomerang patah patah dengan mudah dan tentunya dilengkapi oleh tutorial serta cara-cara yang lengkap.

Instagram Boomerang Patah Patah

Boomerang sendiri merupakan salah satu fitur mirip dengan animasi dimana seluruh video diulangkan terus menerus sehingga tercipta seperti sebuah animasi. Boomerang pada awalnya adalah sebuah aplikasi yang dibuat oleh instagram, tetapi sekarang aplikasi tersebut sudah tidak digunakan lagi karena fitur boomerang sendiri sudah digabungkan di dalam Instagram sehingga mungkin dapat menyebabkan instastory patah patah.

Pastikan Jaringan Internet Kamu Stabil

Di Indonesia, jaringan internet ataupun koneksi internet merupakan salah satu masalah yang umum dan harus di hadapi, terlebih dahulu tidak banyak kota yang dapat mencakup jaringan internet dengan luas. Kamu dapat melakukan pengecekan koneksi internet anda agar dapat stabil dalam menggunakan boomerang. Tetapi jika anda menggunakan wifi dan ternyata lelet, anda juga dapat menggunakan tutorial cara memperkuat sinyal wifi dengan mudah.

Bersihkan Cache & Data

Dengan anda membersihkan cache dan data pada aplikasi Instagram, berarti anda juga mengatur ulang aplikasi sehingga seperti baru saja di unduh. Hal ini juga sangat efektif karena dapat membersihkan file yang tidak berguna tersebut dari smartphone anda, cara ini dapat dilaukan dengan : Masuk Setting => Aplikasi / Applications => Instagram => Hapus cache dan data.

Atau anda juga bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga yang dapat membantu anda dalam membersihkan cache, contohnya seperti CCleaner ataupun Clean Master.

Re-Install Aplikasi

Salah satu cara yang mudah dan dapat dilakukan yaitu dengan cara menghapus aplikasi instagram terlebih dahulu, lalu memasangkan kembali Instagram kedalam hp anda. Hal ini juga sangat efektif karena aplikasi Instagram anda sama seperti baru.

Upgrade Smartphone

Salah satu cara yang cukup ampuh yaitu upgrade smartphone anda ke yang lebih tinggi. Dikarenakan aplikasi ataupun game yang terus diperbaharui sehingga menuntut kita untuk selalu menggunakan handphone yang canggih serta mahal. Hal ini dikarenakan aplikasi membutuhkan memory ataupun processor yang tinggi sehingga smartphone kita juga harus lebih tinggi agar dapat menggunakan aplikasi tersebut tanpa patah patah.

Ganti APN / Simcard

Semua provider tentunya menyediakan berbagai APN dimana dapat berfungsi untuk mengendalikan kecepatan internet kamu. Anda juga bisa menggunakan simcard lain untuk sekedar percobaan atau juga menggunakan wifi sehingga dapat mengatasi boomerang patah patah. Cara mengatasi sim card tidak terbaca juga dapat anda lakukan jika anda mengalami hal tersebut.

Logout Akun Instagram

Coba lakukan trik ini yaitu logout akun instagram lalu masuk kembali, tetapi anda harus memastikan bahwa username dan password anda tidak boleh lupa, jika lupa ada kemungkinan bahwa anda tidak bisa membuka akun anda kembali.

Restart HP dan Update OS

Jika cara di atas tidak dapat teratasi masalah anda, anda memerlukan rehat smartphone anda dengan cara restart hp anda ataupun mengatur ulang hp anda. Jika masih saja tidak dapat teratasi, anda dapat mengatasi nya dengan cara update OS.

Penutup

Demikian ulasan kami mengenai cara mengatasi boomerang patah patah dengan mudah, Niat baik kami yaitu membagikan 7 cara mengatasi instagram boomerang patah patah sehingga anda dapat menggunakan instastory tanpa patah patah dan dapat berbagi cerita menarik kepada pengikut anda.

Tinggalkan komentar